VISI

Unggul, berprestasi, mandiri dan religius memiliki daya saing di era global serta berwawasan lingkungan.


MISI

Untuk mewujudkan visi tersebut maka disusun beberapa misi di antaranya:
  1. Menyelenggarakan pendidikan berdasarkan norma-norma kemasyarakatan, pembiasaan beribadah sesuai agama masing-masing dan membudayakan 6S (Salam, Sapa, Salim, Senyum, Sopan dan Santun) untuk mewujudkan Penguatan Profil Pelajar Pancasila
  2. Menjalin kemitraan dengan stakeholder (pemangku kepentingan) untuk menyelenggarakan pembelajaran berbasis PjBL, Tefa dan Kewirausahaan
  3. Meningkatkan profesionalme dan kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan
  4. Meningkatkan kualitas dan kuantitas dari fasilitas serta lingkungan belajar yang aman dan nyaman sesuai standar pendidikan dan standar kerja industri
  5. Mengembangkan kurikulum berbasis lingkungan dengan menyelenggarakan pendidikan lingkungan hidup, pembiasaan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), serta peduli lingkungan.



TUJUAN SATUAN PENDIDIKAN


Ada pun tujuan satuan pendidikan sebagai berikut:
  1. Membentuk siswa berkarakter yang berakhlak mulia, religius, santun, dan berbudaya untuk mewujudkan penguatan Profil Pelajar Pancasila
  2. Melaksanakan kerjasama dengan DUDIKA dan Mitra Sekolah untuk mendukung pembelajaran berbasis PjBL, Tefa, dan Kewirausahaan
  3. Melaksanakan pembelajaran produktif berbasis PjBL, Tefa, dan Kewirausahaan sebagai upaya peningkatan kualitas dan keterserapan lulusan pada dunia kerja baik tingkat regional maupun nasional
  4. Meningkatkan kualitas dan kuantitas Pendidik untuk mewujudkan SDM yang profesional dan kompeten
  5. Meningkatkan kualitas dan kuantitas Tenaga Kependidikan untuk mewujudkan tenaga administrasi dengan pelayanan prima
  6. Meningkatkan kualitas dan kuantitas Sarana Prasarana Sekolah sesuai standar pendidikan dan standar keija industri
  7. Meningkatkan kualitas dan kuantitas lingkungan belajar menuju Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM)
  8. Menciptakan "Green School" agar dapat mencegah terjadinya kerusakan dan pencemaran lingkungan